Mentan Hadiri Panen Raya Tlanak

Menteri Pertanian RI Suswono dipastikan akan menghadiri panen raya padi tahun 2012 di desa Tlanak Kecamatan Kedungpring. Kepastian kehadiran menteri pertanian ke-25 tersebut seperti disampaikan Kabag Humas dan Infokom Mohammad Zamroni kemarin di ruang kerjanya.
            “Bapak Menteri Pertanian RI Suswono besok pagi (Selasa 13/3) dijadwalkan akan melakukan panen raya padi di Desa Tlanak Kecamatan Kedungpring.  Semoga kunjungan ini bisa memberi motivasi lebih kepada petani Lamongan karena jerih payahnya mendapat apresiasi dari Bapak Menteri. Terlebih Lamongan selama ini sudah dikenal sebagai lumbung pangannya Jawa Timur, “ ujar Zamroni.
            Zamroni menyebutkan, produksi padi Lamongan tahun 2011 mencapai 678.042 ton gabah kering giling (GKG) dengan produktivitas 53,09 kw/hektar. Sedangkan target produksi tahun 2012 ditetapkan bisa mencapai sebesar 899.871 ton GKG.
Sementara realisasi luas tanam padi di Lamongan s/d februari tahun ini, Zamroni mengungkapkan sudah mencapai 74.112 hektar. Sampai dengan akhir Februari 2012, yang sudah dipanen mencapai 33.101 hektar.
Khusus di Kecamatan Kedungpring realisasi luas tanam mencapai 5.108 hektar, salah satu yang terluas di Lamongan. Kemudian produksi padi sampai dengan April 2012 nanti diperkirakan bisa mencapai 475.422 ton GKG dengan produktivitas mencapai 65,00 kw/ha.