Pembesaran
Pembesaran bawal air tawar dilakukan terhadap benih hasil panen dari kolam pendederan. Selain di kolam budi daya, pembesaran bawal air tawar juga banyak dilakukan di karamba jaring apung (KJA) yang (ditempatkan di waduk atau danau Teknik pemeliharaan bisa dilakukan secara monokultur atau polikultur (pemeliharaan campuran) dengan ikan nila.
Kolam untuk pembesaran ikan bawal air tawar berukuran sekitar 500 m2. Kolam bisa berupa kolam tanah atau kolam tanah dengan pematang tembok atau beton. Ada baiknya, kolam pembesaran dipupuk terlebih dahulu untuk menumbuhkan pakan alami. Pupuk yang digunakan bisa berupa pupuk kandang dengan dosis 25-50 kg/ 100 m2 dan TSP 3 kg/ 100 m2. Setelah dipupuk, kolam diisi air 2-3 cm dan dibiarkan selama 2-3 hari. Setelah itu, air kolam ditambah sedikit demi sedikit hingga mencapai ketinggian 40 - 60 cm dan terus diatur sampai ketinggian 80-120 cm, tergantung kepadatan ikan. Jika warna air sudah hijau terang, baru benih ikan ditebar (biasanya 7-10 hari Setelah pemupukan).
Proses pembesaran di dalam KJA pada prinsipnya sama dengan pemeliharaan ikan jenis lainnya. Satu hal yang harus diperhatikan adalah ukuran masa jaring yang digunakan harus Iebih kecil dibandingkan dengan ukuran tubuh bawal air tawar yang akan ditebar.Tujuannya agar ikan bawal air tidak mudah lolos ke luar dari KJA.
Selama pemeliharaan, benih diberi pakan buatan berupa pelet sebanyak 3-5% berat badan (perkiraan jumlah total berat ikan yang dipelihara).
Pemberian pakan dilakukan dengan cara ditebar secara langsung pada pagi, siang, dan sore hari. Setelah tiga bulan dipelihara, berat tubuh bawal air tawar bisa mencapai satu kilogram (berat saat tebar 100 gram). Secara total, masa pemeliharaannya di kolam budi daya dilakukan selama 6-8 bulan,sedangkan masa pemeliharaan di KJA dilakukan selama 7 bulan hingga mencapai ukuran konsumsi.
Peluang Pasar
Bawal air tawar merupakan jenis ikan introduksi yang cepat mendapat tempat di hati masyarakat Indonesia. Ikan ini banyak dijadikan sasaran dalam kegiatan memancing di kolam-kolam air tawar, sehingga pasar benih bawal air tawar banyak diserap oleh pengusaha kolam pemancingan. Sementara itu, bawal air tawar ukuran konsumsi umumnya dijual ke restoran atau rumah makan yang menyajikan menu bawal bakar atau bawal goreng. Rasa dan tekstur dagingnya yang khas, membuat ikan ini menjadi pengganti bawal laut yang sulit didapat dan berharga jual Iebih mahal.
sumber : Khairul Amri, S.Pi, M.Si dan Khairuman, S.P, AgroMedia Pustaka, 2008