Setelah selesai serah terima jabatan Camat Angkinang, kemudian dilanjutkan dengan pelantikan Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kecamatan Angkinang. Ketua TP PKK Kecamatan Angkinang ini dilantik secara resmi oleh Ketua TP PKK Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Dra. Hj. Herliyawati M. Safi’i. Adapun yang dilantik sebagai Ketua TP PKK Kecamatan Angkinang adalah Nor Ida Santi, S. Pd. Dimana Nor Ida Santi tersebut isteri Sekretaris Camat karena Camat Angkinang kali ini di jabat oleh seorang wanita.
Hadir pada acara tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Dra. Hj. Herliyawati M. Safi’i, Camat Angkinang Dra. Hj Jamilah beserta unsur muspika, Nordiansyah, S. Sos, M. Si beserta isteri, Pengurus TP PKK Kabupaten HSS, Pengurus TP PKK Kecamatan serta pengurus TP PKK Desa yang ada di Kecamatan Angkinang.
Ketua TP PKK Kab. HSS Dra. Hj. Herliyawati M. Safi’i dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Nordiansyah, S. Sos, M. Si beserta isteri yang sudah melaksanakan tugas sebagai Plt. Camat di Kecamatan Angkinang dan terimakasih juga kepada Sari Wahyuni, A.Md yang selama ini sudah membina TP PKK Kecamatan Angkinang dengan baik serta selamat kepada Ketua TP PKK Kecamatan Angkinang yang baru dilantik. Dra. Hj. Herliyawati M. Safi’i mengatakan bahwa sebelum bertugas di TP PKK Kecamatan, Nor Ida Santi, S. Pd juga berprofesi sebagai guru. Dengan dilantiknya sebagai Ketua TP PKK Kecamatan Angkinang, Dra. Hj. Herliyawati M. Safi’i berharap agar tugas yang diberikan tersebut tidak mengganggu tugas sebagai seorang guru dan kepercayaan yang diberikan hendaknya jangan disalah gunakan.
Ketua Tim Penggerak PKK Kab. HSS berharap Ketua TP PKK Kecamatan yang baru dilantik agar sering melakukan pembinaan di desa serta sering melakukan pertemuan dengan pengurus-pengurus PKK Kecamatan dan pengurus PKK Desa supaya TP PKK dapat meningkatkan harkat martabat kaum wanita, dimana kaum wanita sejajar dengan pria. Selanjutnya, Beliau berpesan apa yang dipercayakan dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan dapat mengatur kegiatan dengan sebaik-baiknya. Lakukanlah persaingan yang sehat dan gunakan dana dengan sebaiknya-baiknya secara transparan dan juga pertanggungjawabannya. Begitu juga dengan penggunaan dana agar diketahui oleh pengurus yang lainnya. (siska_hms)